Pages

RPPH PAUD Daring BDR Tema Keluarga Sakinah Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian (RPPH) jenjang Pendidikan Anak Usia Dini  (PAUD) Daring atau Belajar Di Rumah (BDR) Tema Keluarga Sakinah Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022. Untuk membuat RPPH PAUD kita harus mencermat dan menyesuaikan keadaan yang ada di sekitarnya. Maksudnya adalah ketika sekarang sedang mewabahnya virus corona yang semakin menyebar, maka berdampak disegala bidang termasuk dibidang pendidikan. Untuk itu guru PAUD baik TK, KB, SPS, TPA, dan POS dalam membuat RPPH PAUD dicantumkan secara Daring. Pada isian RPPH PAUD di kegiatan awal, inti dan penutup harus menyatumkan cara belajar jarak jauh seperti pembelajaran melalui Google Teem, WhatsApp, Zoom dan lainnya.

RPPH PAUD Daring BDR Tema Keluarga Sakinah Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022
RPPH PAUD Daring BDR Tema Keluarga Sakinah Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022

Dalam pembuatan RPPH PAUD format Daring sebenarnya sama dengan format sebelumnya hanya saja diringkas kembali Kompetensi Dasarnya sesuai dengan Kurikulum Darurat Nomor 37 Tahun 2020 Perubahan Kompetensi Inti dan Dasar di masa pandemi. Disamping KDnya berubah sesuai kurikulum darurat pada uraian kegiatan pembelajaranpun diubah. Namun pembagian tema dan subtema tidak berubah masih seperti sebelumnya. Misalnya minggu ini di tema Keluargaku maka RPPH yang dibuat di tema dan subtema tersebut.

RPPH PAUD dalam kali ini yang kita bahas yaitu pada tema Keluarga Sakinah, dimana tema tersebut dijabarkan lagi berdasarkan Prota, Promes, dan RPPM yang sebelumnya telah dibuat.

Baca artikel terkait : 

Dalam tema keluargaku dijabarkan lagi menjadi sub tema dan sub-subtema. Sub-subtema itulah yang menjadi cikal bakal materi dalam membuat RPPH. Pada tema keluarga sakinah dijabarkan menjadi subtema antara lain : Anggota Keluarga dan Profesi Keluarga. Berikut penjabaran setiap sub-subtema tema keluargaku sesuai pada PROMES PAUD semester 1.

  1. Subtema Anggota Keluarga Minggu ke-6 : Kakak, Ibu, Kakek dan Nenek, Ayah, Senam pagi bersama keluarga, dan Kereta Adik Bayi.
  2. Subtema Anggota Keluarga Minggu ke-7: Senang beramal, saudara kembar, keluarga kecil, berlibur dirumah kakek, menjaga kesehatan, dan sarapan pagi.
  3. Subtema Profesi Anggota Keluarga Minggu ke-8 : Penjual permen, Mubaligh, Penjual kayu, Pedagang Jus, Tukang tambal ban, dan koki.
  4. Subtema Profesi Anggota Keluarga Minggu ke-9 : Guru, Dokter, Macam-macam profesi, Peralatan pekerja, Abang becak, dan Polisi.
Setiap sub-subtema diatas akan dijadikan menjadi RPPH PAUD Daring atau BDR dalam. Untuk lebih jelasnya bunda-bunda bisa melihat secara langsung contoh RPPH PAUD masa pandemi atau daring yang sudah kami buat.

Mohon maaf apabila kami sebagai admin situs Dapodik PAUD ada kata-kata yang kurang berkenan. Semoga dengan artikel ini bisa membantu bunda-bunda dalam kelengkapan administrasi PAUD yang menjadi kesulitan bagi bunda-bunda. Ikuti terus hal-hal yang baru mengenai dunia pendidikan di jenjang PAUD.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RPPH PAUD Daring BDR Tema Keluarga Sakinah Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022"

Posting Komentar